Mobile Menu

ads

More News

Tips Perawatan Rambut Bob

20:09

Rambut merupakan mahkota yang harus dijaga keindahannya. Bob merupakan salah satu model rambut yang banyak disukai anita saat ini. Model rambut bob yang pendek dan unik menjadikan penampilan terlihat lebih fresh dan rapi. Meskipun model rambut bob tergolong pendek, namun harus tetap diberikan perawatan secara intensif agar tetap terlihat rapi. Iya jika Anda tidak ingin rambut Ana terlihat mengembang dan tidak beraturan, maka Anda bisa melakukan beberapa perawatan sebagai berikut:

1. Gunakan kondisioner
Iya seperti yang kita ketahui bahwa model bob adalah model rambut bergaya pendek yang rawan mengembang dan tidak beraturan jika kita tidak merawatnya dengan baik. Dalam hal ini Anda dapat melakukan perawatan dengan menggunakan kondisioner setelah kramas dengan shampo. Rutin menggunakan kondisioner setelah keramas memungkinkan rambut Anda untuk lebih mudah diatur dan tidak mengembang. Nah, Anda bisa menggunakan produk Tresemmer Keratin Smooth Conditioner untk melakukan perawatan terhadap rambut Anda. Iya produk ini memiliki 5 manfaat kelembutan bagi rambut yakni tidak kusut, tidak kering, mudah diaur, berkilau, serta membuat rambut menjadi tampak lebih lurus dalam sekali keramas. 

2. Gunakan sisir blow
Nah untuk menjag rambut bob Anda agar tetap rapi, maka Anda bisa menggunakan sisir blow untuk penggunaan sehari-hari. Pastikan Anda tetap menjaga keindaham rambut bob dengan menggunakan sisir blow meskipun Anda tidak menggunakan hair dryer untuk blow dry. Dalam hal ini, Anda dapat menyisirnya mulai dari bagian dalam rambut dengan gerakan naik ke atas. Hal ini dapat memberikan volume alami pada rambut sehingga tidak mudah mengembang. 

3. Keringkan dengan Blow Dry
Salah satu kunci untuk membuat rambut bob tetap terlihat rapi adalah volume. Untuk Anda yang memiliki rambut bob, mengeringkannya menggunakan blow dry merupakan cara yang sangat tepat. Adapun langkah yang tepat untuk mengeringkan rambut dengan blow dry yani dengan cara mengeringkan rambut terlebih dahulu menggunakan handuk, kemudian dapat dilanjutkan dengan mengeringkan rambut dengan menggunakan hair dryer. Selanjutnya Anda dapat menggunakan sisir bulat khusus blow dry, sambil mengarahkan hair dryer ke rambut bagian alam, menggosok rambut secara perlahan dengan sisir blow dry mulai dari akar hingga ujung rambut. 

Anda juga dapat menyemprotkan Tresemmer Keratin Smooth Heat Protect Spray pada ujung rambut untuk membantu melindungi rambut dari efek negatif penataaan air styling tools. Hal ini dapat membuat rambut menjadi terlihat berkilau dan mengandung keratin yang dapat membantu mengurangi kusut dan membuat rambut menjadi lebih lembut sepanjang hari. Alhasil rambut akan lebih mudah ditata. 

4. Trimming secara teratur
Trimming merupakan pemotongan pada bagian ujung rambut yang manfaatnya adalah untuk merapikan rambut. Nah jika Anda memiliki model rambut bob, maka Anda dapat melakukan trimming di salon secara rutin. Sebab bagaimanapun juga rambut bob merupakan model rambut pendek wanita yang harus tetap dijaga. Panjang rambut bob tidak boleh melebihi bahu sehingga harus dilakukan trimming secara rutin. Dalam hal ini Anda bisa melakukan trimming setiap 1-2 bulan sekali jika rambut Anda tumbuh dengan cepat. Iya dengan trimming akan menjaga panjang rambut bobmu dengan ukuran yang pas. 

Nah itulah beberapa tips untuk menjaga rambut bob Anda agar tetap terlihat rapi dan indah. Pastikan Anda menggunakan produk dari Tresemme untuk mendapatkan perawatan rambut yang lebih sehat dan sempurna. 

Komentar 0
Sembunyikan Komentar

0 komentar:

Post a Comment