Mobile Menu

ads

More News

Baju Yang Tepat Untuk Celana Pendek

16:44
Sebagian pria menjadikan celana pendek sebagai salah satu andalan outfit untuk digunakan ketika beraktivitas atau sekedar hang out ke beberapa tempat nongkrong. Kesan yang ditampilkan adalah santai tapi tetap stylish, dipadukan dengan Kaos Polos, Kaos Polo atau apa saja yang menurut anda cocok. Asalkan padu padannya tepat, kamu akan terlihat trendy atau fashionable. 

Celana pendek dengan kaos polos
Tampilan ini bisa dipakai saat jalan-jalan di mall atau sekedar jalan-jalan di sekitaran rumah. Untuk sepatunya sendiri bisa disesuaikan dengan kenyamanan anda, sehingga bisa meningkatkan rasa percaya diri. 

Celana pendek dengan blazer dan sepatu loafers
Jangan heran, celana pendek juga bisa dipadukan dengan blazer berbahan apapun, baik kulit, sintetis hingga blazer kain. Untuk melengkapi tampilan ini, gunakan sepatu loafer yang serasi dengan celana dan blazer. Mungkin aksesories berupa kacamata bisa anda coba, dijamin tampilannya semakin menarik.

Celana pendek dengan sweater
Cuaca yang susah ditebak, apalagi di Indonesia yang memiliki intensitas hujan yang cukup tinggi bisa memadukan celana pendek dengan sweater. Penampilan santai namun tetap stylish semakin jelas terlihat, sepatunya bisa menggunakan jenis sepatu kets. 

Celana pendek dengan kaos berwarna
Jika ingin menggunakan kaos berwarna, sebaiknya disesuaikan juga dengan warna celana dan warna kulit anda. Hal ini penting diperharikan agar kesan yang ditawarkan begitu elegan namun santai di mata orang lain. Tentu anda ingin enak dipandang oleh orang lain agar rasa percaya diri semakin meningkat. Cobalah untuk menggunakan kaos warna putih, penampilan anda jauh lebih simpel. Atau bisa juga memilih warna kaos yang lebih kalem seperti coklat, biru dongker atau merah maroon.

Celana pendek dengan kemeja
Terakhir, anda bisa menggunakan kemeja. Celana pendek bisa diapdukan dengan kemeja bermotif. Motif garis, bunga-bunga atau kotak-kotak bisa disesuaikan dengan warna celananya. Pilihlah warna netral untuk celana yang anda gunakan.

Jangan ragu untuk memilih celana pendek agar penampilan anda semakin memukau, terutama setelah membaca artikel ini. Semoga Bermanfaat.
(foto: mozaic.co.id)
Komentar 0
Sembunyikan Komentar

0 komentar:

Post a Comment